Thursday, 29 July 2010

Resep Marmer Hunkwe

Tepung Hungkwe asli terbuat dari sari pati kacang hijau. Memasaknya mudah sekali tapi jangan tanya rasanya, sangat enak! Tekstur mirip ongol-ongol, tapi rasanya gurih dan kenyal patah. Sajikan bersama teh manis, untuk mengawali saat berbuka puasa anda.

Bahan:
1 bks tepung Hung Kwe
1 ltr santan
250 gr gula pasir
1 sdt garam
1 sdm coklat bubuk
2 sdm air panas


Cara membuatnya:
1. Cairkan coklat bubuk dengan air panas, sisihkan.
2. Campur tepung hung kwe, gula pasir, garam dan santan, aduk rata hingga tepung larut.
3. Masak diatas api sedang sampai mendidih dan kental, angkat dari api, tuang coklat cair, aduk acak.
4. Tuangkan kedalam loyang. Dinginkan. Potong-potong.

Sumber: NCC


Tips/cara mengocok telor agar kue mengembang sempurna


Cara mengocok putih telur, salah satu bahan penting saat membuat kue atau cake, harus tepat. Jika tidak, jangan heran kalau kue tak mengembang sempurna.

Dalam cooking show bertema "Hidangan Lebaran Komplet" beberapa waktu lalu, Semijati Purwadaria, pemimpin redaksi majalah Sedap, berbagi tekniknya.

Atur kecepatannya
Siapkan mixer, dan gunakan kecepatan sedang atau tidak terlalu tinggi saat mengocok putih telur. Jika Anda menggunakan mixer, pilih tingkat kecepatan dua dari tiga, meski ada juga mixer yang tingkat kecepatannya maksimal di nomor enam. Pilih nomor empat dari enam untuk jenis mixer ini.

Pisahkan dari kuning telur
Cara yang benar menyiapkan adonan telur untuk kue adalah dengan memisahkan putih telur dari kuning telur. Artinya, Anda lebih dahulu mengocok kuning telur secara terpisah. Jika sudah mengembang sempurna, campurkan ke dalam kuning telur.

Jangan campur dengan gula pada tahap awal
Saat mengawali mengocok putih telur untuk bahan kue, jangan langsung dicampur dengan gula. Setelah putih telur sudah mulai mengembang, boleh dicampurkan dengan gula. Tanda telur sudah mengembang adalah adonan putih telur mulai terlihat mengkilap, tidak tumpah jika wadah di balik, dan jika disentuh dengan ujung jari, putih telur bentuknya melengkung.

Sebaiknya gunakan wadah kaca
Sisa adonan mudah menempel pada wadah plastik, dan menyisakan lemak. Wadah yang kurang bersih seperti ini juga cukup mempengaruhi kualitas adonan putih telur.

Jika semua cara sudah dicoba namun ternyata kue tak juga mengembang sempurna, bisa jadi telur yang digunakan tidak segar. Tingkat kesegaran telur agak sulit dibedakan kasat mata, namun bisa dikenali dari adonan telur, apakah mengembang atau tidak.

"Jika ternyata tidak mengembang, bisa jadi telur kurang segar. Jangan ragu untuk mengulang lagi dari awal untuk membuat adonan telur agar menghasilkan kue seperti yang diinginkan," tandas Semijati.

Sumber: Kompas.

Thursday, 22 July 2010

Resep Tempura

Bahan:
10 bh udang windu, bersihkan lalu sisakan buntutnya
1 buah terong jepang
1 bh wortel, iris tipis
1 bh bawang bombay, potong bentuk bulat

Saus tempura:
250 ml kombu
30 ml kecap
30 ml mirin
1 sdm jahe parut
4 sdm lobak putih parut

Campuran tepung:
200 ml air es
1 btr kuning telur ayam
150 gr tepung tempura

Cara membuat:
1. Saus tempura: rebus air, masukkan kombu, tambahkan kecap dan mirin. Didihkan. Angkat dan saring air kaldunya.
2. Campur lobak parut dan jahe, tambahkan sedikit air kaldu, aduk rata.
3. Kupas udang, sisakan ekornya. Kerat-kerat 3-4 kali bagian bawah perutnya, agar udang tidak melengkung saat digoreng.
4. Belah terung menjadi 2 bagian. Potong masing-masing menjadi 2, lalu potong jadi 3-4 bagian hingga berbentuk seperti kipas.

Campuran tepung:
1. Tuangkan air es ke dalam mangkuk dan tambahkan kuning telur dan aduk hingga rata.
2. Tambahkan tepung dan aduk dengan sumpit. Jangan mengaduk terlalu kuat karena adonan akan menggumpal. Panaskan minyak sampai suhunya mencapai 170 derajat Celcius.
3. Masukkan satu demi satu masukan terung, bawang bombay, wortel, ke dalam campuran tepung. Goreng.
4. Khusus untuk udang, tahan buntut udang sehingga hanya badannya saja yang terbenam dalam minyak. Goreng hingga matang. Angkat, tiriskan.
5. Sajikan tempura dengan sausnya.

Untuk 8 orang

Resep: Nuraini W

Thursday, 15 July 2010

Resep Pudding Karamel

Bahan:
5 btr telur
125gr gula pasir
500ml susu segar
¼ sdt vanilli

Karamel:
175 gr gula pasir
1 sdt air jeruk nipis
2 sdm air panas

Cara membuat:
- Karamel : masak gula diatas api kecil hingga cair dan kecoklatan atau menjadi karamel, tambahkan air dan air jeruk nipis, aduk rata, angkat dari api. Tuang kedalam cetakan, biarkan dingin
- Sementara itu campur semua bahan lain, aduk hingga larut, lalu saring.
- Tuang kedalam cetakan yg sudah berisi caramel.
- Kukus hingga matang, selama 45 menit, atau panggang dengan cara Bain Marie selama 60 menit
- Angkat, dinginkan. Sajikan.

Sumber: NCC

Wednesday, 14 July 2010

Resep Kolak Campur Sari

Bahan A:
100 gr tepung ketan putih
½ sdt garam
100 ml air hangat kuku
Pewarna merah, kuning, hijau

Bahan B :
500 ml santan encer
1500 ml santan kental
200 gr gula pasir
2 lbr daun pandan
½ sdt garam
250 gr singkong, potong dadu
250 gr ubi merah, potong dadu
5 bh pisang uli, potong serong
10 bh nangka, buang biji

Cara membuatnya:
- Bahan A: campur semua bahan, uleni hingga bisa dipulung. Bagi tiga, masing-masing diberi warna merah, kuning dan hijau. Buat bulatan spt kelereng. Sisihkan.
- Bahan B : masak santan encer , gula, garam dan daun pandan hingga mendidih. Masukkan bulatan tepung ketan. Biarkan sampai mengapung.
- Tuang singkong, biarkan empuk, lanjutkan dengan ubi dan pisang. Lalu tambahkan santan kental. Biarkan mendidih. Terakhir masukkan nangka. Angkat.


Sumber: kompas

Resep Klappertaart

Bahan:

300 ml susu cair
150 gr susu kental manis
80 gr gula pasir
50 gr tepung maizena, larutkan dengan susu cair
2 sdm mentega
5 btr kuning telur
3 btr putih telur, kocok sampai kaku
¼ sdt garam
2 btr kelapa muda, keruk lebar
75 gr kenari
30 gr kismis
kayu manis bubuk secukupnya

Cara Membuat:

1. Masak susu, susu kental manis dan gula sampai mendidih. Masukkan larutan maizena, aduk hingga kental. Matikan api.
2. Masukkan mentega, aduk rata, tambahkan kuning telur, garam, aduk kembali hingga rata.
3. Tambahkan kelapa muda, aduk rata.
4. Tuang ke dalam wadah, panggang sambil ditim hingga setengah matang.
5. Beri putih telur di atas adonan, taburi kismis dan kenari, panggang kembali hingga matang. Angkat, taburkan kayu manis bubuk.

Resep: Café Priyayi/ Blonjokue Jl: Bhayangkara 78/ Tipes, Serengan Solo

Tuesday, 13 July 2010

Resep Gurame Goreng Saus Oriental

Bahan:
500 gr ikan gurame fillet, potong- potong kotak 4 x 4 cm
½ sdm air jeruk lemon
1 sdt garam
½ sdt merica bubuk
minyak untuk menggoreng

Bahan pelapis (aduk rata):
100 gr tepung terigu
30 gr tepung maizena
½ sdt kaldu ayam bubuk
1 sdt baking powder
½ sdm wijen

Bahan pencelup:
2 btr telur, kocok lepas

Bahan saus:
1 bh bawang bombai, iris panjang
2 siung bawang putih, cincang kasar
1 cm jahe, cincang halus
500 ml air
30 gr taosi
75 gr saus teriyaki
¼ sdt garam
3 sdm saus tomat
¼ sdt merica bubuk
1 sdt gula pasir
2 ½ sdt tepung sagu dan 2 sdt air, larutkan untuk pengental
2 sdm minyak untuk menumis

Cara membuat:
1. Lumuri ikan gurame fillet dengan air jeruk lemon, garam, dan merica bubuk. Diamkan selama 10 menit.
2. Gulingkan ke bahan pelapis, celup telur, gulingkan lagi.
3. Goreng dalam minyak yang dipanaskan dengan api sedang sampai matang. Angkat dan tiriskan.
4. Saus: Panaskan minyak, tumis bawang bombai, bawang putih, dan jahe sampai harum. Tuang air. Masukkan sisa bahan saus. Aduk rata.
5. Kentalkan dengan larutan tepung maizena. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup.
6. Sajikan ikan gurame dengan sausnya dalam kondisi hangat.

Resep: Dahrani Putri

Monday, 5 July 2010

Resep Sala Lauak Busuak (Padang)

Sumber: tabloid Nova

Bahan:

500 gr tepung beras
1250 ml air
1 sdm cabai giling
2 sdm lengkuas halus
10 siung bawang putih, halus
2 sdm ikan budu kering
2 helai daun kunyit, iris halus
1 sdt kunyit halus
1 sdt garam
minyak goreng untuk menggoreng

Cara Membuat:

1. Rendam tepung beras selama 5 menit, buang air yang berwarna bening. Tiriskan.
2. Rebus air sampai mendidih, masukkan tepung beras, aduk sampai menjadi adonan rata. Dinginkan.
3. Setelah adonan dingin campur dengan cabai giling, lengkuas, bawang putih, ikan budu kering, daun kunyit, kunyit, dan garam. Aduk sampai rata. Dinginkan.
4. Ambil sedikit adonan bulatkan, sisihkan. Panaskan minyak, goreng bulatan-bulatan sampai berwarna kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan.
5. Ambil tusuk sate, tusukan bulatan satu persatu. Sajikan hangat.

Untuk 20 tusuk

Tips

ikan budu kering bisa diganti ikan asin kering/ ebi halus.

Thursday, 1 July 2010

Resep Miso Soup

Bahan:
75 gr daging dada ayam rebus, iris dadu kecil
800 ml air kaldu sayuran/dashi, siap beli
3 sdm miso (bumbu khas Jepang siap pakai)
20 cm bawang daun, iris halus
2 sdm parutan jahe
2 sdm kecap jepang

Cara membuat:
1. Panaskan potongan ayam dan air kaldu di dalam panci. Tuangkan sebagian air kaldu untuk merendam miso. Aduk dan tuang cairan miso ke dalam air kaldu.
2. Tambahkan daun bawang dan rebus terus, jangan sampai mendidih selama 1-2 menit.
3. Tambahkan air perasan jahe dan kecap jepang.
4. Sajikan segera selagi panas.

Untuk 6 porsi

Nilai gizi per porsi:
Energi: 50 Kkal
Protein: 6,6 gr
Lemak: 1,3 gr
Karbohidrat: 2,8 gr

Resep: Hindah Muaris, pemerhati kulinologi